Resmi! Black Shark 3 Series Diumumkan, Seperti ini Wujudnya

Resmi! Black Shark 3 Series Diumumkan, Seperti ini Wujudnya

Sebagai pionir dalam mempopulerkan smartphone gaming, Black Shark Phone telah memiliki penggemarnya sendiri terutama bagi mereka yang menyukai aktifitas bermain game menggunakan smartphone. Sejak kemunculannya yang pertama sekitar tahun 2018 lalu, Black Shark sudah datang dengan spesifikasi mumpuni yang dirancang untuk bermain game mobile. Beberapa tahun berselang, Black Shark sudah sampai ke generasi ke-3, yang tentunya datang dengan perbaikan di berbagai sektor. Seperti apa?


Black Shark kali ini akan datang dalam dua versi yaitu versi basic dan versi pro, Black Shark 3 dan Black Shark 3 Pro. Keduanya telah dikonfirmasi dan resmi, akan segera datang menyapa penggemar Black Shark. Keduanya dibekali dengan chipset yang sama yaitu Snapdragon 865, dan keduanya juga sudah mampu terkoneksi dengan jaringan 5G. Selain itu keduanya juga akan datang dengan berbagai fitur khas smartphone gaming.

Banyak sekali fitur-fitur menarik yang akan digunakan pada duo Black Shark 3 terbaru ini. Misalnya, versi pro memiliki baterai berkapasitas 5,000mAh yang tentu telah dibekali dengan fast-charging 65W menggunakan port USB Type-C dan 18W via port magnetic yang ada di belakang. Untuk versi basic Black Shark 3 baterainya sebesar 4,720mAh yang juga memiliki teknologi fast charging. Hanya butuh 38 menit untuk bisa mengisi baterai tersebut dari 0 sampai full.


Sementara bagian layarnya, untuk Black Shark 3 memiliki layar berukuran 6.67 inchi berpanel OLED dengan resolusi FullHD+ sementara untuk Black Shark 3 Pro memiliki layar masif berukuran 7.1 inchi yang juga berpanel OLED. Yang lebih mengesankan, keduanya memiliki layar dengan refresh rate tinggi mencapai 270Hz.

Untuk bagian belakang, Black Shark 3 Series memiliki desain yang benar-benar baru dari pendahulunya. Desain yang digunakan pada Black Shark terbaru ini terlihat lebih gaming sentris, tetapi terlihat lebih sederhana sekaligus gahar. Dua buah pola mirip segitiga ditempatkan pada bagian atas dan bawah dengan saling berhadapan. Setitiga di atas digunakan untuk menempatkan tiga buah kamera (64MP + 13MP Ultrawide + 5 MP Wide. Ditambah satu kamera depan 20MP). Sementara segitiga bawah digunakan untuk menempatkan beberapa logo; Tencent (Ya, Tencent Games) dan logo 5G.


Dengan segala kemewahan tersebut, belum cukup untuk sebuah smartphone disebut smartphone gaming. Dan memang spesifikasi di atas belum semuanya. Untuk Black Shark 3 Pro, memiliki sebuah tombol yang disebut Master Buttons, tombol fisik yang ditempatkan di bahu perangkat. Selain itu smartphone gaming terbaru ini juga memiliki teknologi pendingin yang lebih baru yang bisa lebih mengurangi panas akibat penggunaan masif bermain game mobile.

Lalu, bagaimana dengan harga dan ketersediaannya?

Black Shark 3 akan diperkenalkan resmi di China pada tanggal 3 Maret 2020 sementara untuk Black Shark 3 Pro akan resmi diperkenalkan pada 10 Maret mendatang. Untuk ketersediaan secara global belum ada informasi, tetapi sebuah sumber menyatakan dua perangkat gaming monster ini akan muncul dalam waktu dekat. 

Untuk harganya, Black Shark 3 Series akan dibandrol dalam beberapa varian tergantung besaran RAM dan internal storage. Untuk model Black Shark 3 dengan RAM 8GB/128GB harganya sekitar Rp 7.1 jutaan. Untuk RAM 12GB/128GB dibandrol Rp 7.7 jutaan. Sementara untuk RAM 12GB/256GB dibandrol Rp 8.1 jutaan. Sementara untuk versi Black Shark 3 Pro harganya Rp 9.6 jutaan untuk versi RAM 8GB/256GB dan Rp 10 jutaan untuk versi RAM 12GB/256GB. Harga tersebut adalah harga di China.

Bagaimana dengan Indonesia? Tunggu info selanjutnya.

Anda mungkin menyukai postingan ini