Xiaomi Pastikan Black Shark Skywalker dengan Snapdragon 855 Akan Segera Dirilis

Xiaomi Pastikan Black Shark Skywalker dengan Snapdragon 855 Akan Segera Dirilis

Belum ada setahun sejak pertama kali smartphone gaming Xiaomi yaitu Black Shark diperkenalkan ke publik dengan mendapatkan sambutan yang luar biasa, Xiaomi rupanya sedang mempersiapkan generasi ketiga dari smartphone gaming berlogo huruf S ini. Xiaomi Black Shark pertama kali diperkenalkan pada April 2018 lalu, kemudian tak berselang lama muncul Black Shark Helo, dan di awal 2019 ini Xiaomi pastikan bahwa Black Shark terbaru akan dirilis dalam waktu dekat.


Adalah Xiaomi Black Shark Skywalker, yang menjadi generasi ketiga dari smartphone gaming buatan Xiaomi. Keaktifan Xiaomi dalam merilis Black Shark ini sebenarnya bisa dimaknai dua hal, yang pertama adalah Xiaomi benar-benar ingin memenuhi kebutuhan para fans mereka yang menginginkan performa gaming maksimal dari sebuah smartphone sehingga mereka selalu melakukan pengembangan-pengembangan untuk memenuhi harapan fans mereka.


Sementara yang kedua, Xiaomi ingin memenangkan persaingan di segmen smartphone gaming dengan selalu menghadirkan produk baru untuk menjegal smartphone kompetitor. Lihat saja, ASUS yang belum lama menghadirkan ROG Phone langsung bisa menarik perhatian yang besar dari para penggila game mobile. Juga Razer yang merupakan veteran dalam hal urusan gaming bersama dengan ASUS. Belum lagi ada Nubia Red Magic.

Tetapi apapun itu, Xiaomi Black Shark Skywalker bisa jadi akan menarik perhatian penggemar mobile gamers, karena menurut rumor akan menggunakan Snapdragon 855 terbaru. Dan hal tersebut nampaknya bukan rumor semata karena hasil uji Geekbench untuk Xiaomi Black Shark Skywalker ternyata sudah muncul, dan hasilnya cukup menjanjikan dengan skor 3494 untuk mode single core, dan 11149 untuk multi core. Dari uji tersebut diketahui bahwa perangkat yang diuji memiliki RAM 8GB dengan sistem operasi Android 9 Pie. 

Dugaan sementara, masih ada Xiaomi Black Shark Skywalker yang akan memiliki RAM lebih dari 8GB, kemungkinan 10GB karena Black Shark Helo memiliki RAM 10GB, sehingga sepertinya Xiaomi akan membuat smartphone gaming terbaru mereka ini memiliki performa yang lebih tangguh dari seri-seri sebelumnya. Apakah akan support 5G? Untuk hal ini belum bisa dipastikan karena tak ada informasi apapun mengenai masalah konektifitas untuk Xiaomi Black Shark Skywalker.

Anda mungkin menyukai postingan ini