Selain Mi CC, Xiaomi juga Siapkan Varian Mi CC9e

Selain Mi CC, Xiaomi juga Siapkan Varian Mi CC9e

Xiaomi semakin agresif dalam merilis smartphone baru dan Xiaomi Mi CC menjadi lini smartphone baru yang akan menjadi andalan Xiaomi untuk bertarung di persaingan smartphone. Ketika para penggila gadget belum mengetahui bagaimana smartphone ini akan seperti apa - ada yang menyebutkan Mi CC akan memiliki flip-camera seperti ASUS Zenfone 6 - sebuah smartphone baru Xiaomi muncul lagi. 


Smartphone baru Xiaomi ini, yang diduga kuat akan tergabung dalam seri Mi CC Series, terlihat digunakan oleh seorang bocah untuk mengambil sebuah foto selfie, pada sebuah postingan di Weibo. Mi CC9e, begitu smartphone ini disebut, terlihat tak ada yang berbeda dengan beberapa smartphone Xiaomi lainnya. Bentuk khas Xiaomi, dengan waterdrop notch di bagian depan untuk menempatkan kamera depan.

Secara tampilan, Mi CC9e ini sangat mirip dengan Mi 9SE, dengan waterdrop notch yang meng-kurva. Sementara di bagian belakang tak ada yang berubah drastis kecuali penempatan merk Xiaomi dan font yang berbeda dari font Xiaomi reguler. Mungkin hal ini karena adanya pengaruh Meitu - Mi CC Series memang merupakan kolaborasi Xiaomi dan Meitu.

Lei Jun, petinggi Xiaomi melalui postingan di akun Weibo-nya mengungkapkan bahwa Mi CC Series akan dirilis dalam waktu dekat. Untuk seri Mi CC, yang menjadi andalan adalah kameranya yang memiliki konsep mirip seperti ASUS Zenfone 6, sementara untuk Mi CC9e, tak ada yang istimewa dari segi desain karena mirip dengan Mi 9. 

Anda mungkin menyukai postingan ini