Eksklusif: Inilah Smartphone Flagship Pertama LG di tahun 2019

Eksklusif: Inilah Smartphone Flagship Pertama LG di tahun 2019

Hengkangnya LG dari peta persaingan smartphone di Indonesia khususnya, sangat disayangkan. Sama seperti Sony yang juga hengkang dari Indonesia. Padahal kedua brand tersebut memiliki penggemar yang lumayan loyal. Dengan hengkangnya LG (dan Sony) dari Indonesia, fans Indonesia dipastikan akan semakin sulit jika ingin mendapatkan perangkat buatan LG, dan harus mendatangkan dari negara tetangga terdekat. Termasuk mendapatkan flagship terbaru LG, yaitu LG G8 ThinQ ini, yang menjadi flagship pertama LG di tahun 2019.


Setelah beberapa rumor kencang menyebutkan tentang LG G8 ThinQ ini muncul, kini giliran render smartphone flagship ini yang muncul ke publik. Secara umum, dari tampilan render G8 ThinQ ini masih menggunakan konsep desain yang sama dengan seri-seri sebelumnya yaitu smartphone dengan layar yang besar, notch, serta dua kamera belakang. LG tampaknya belum ingin mengikuti tren terbaru dalam desain smartphone dan memilih untuk bermain dengan tren desain tahun lalu, yaitu mempertahankan notch.


Jika bagian depan terlihat mirip dengan perangkat tahun lalu, bagaimana dengan bagian belakang dari LG G8 ThinQ ini? Untuk bagian belakang, LG mengemas dua kamera mereka menjadi lebih ringkas daripada seri sebelumnya, dengan penempatan di tengah secara horizontal, seperti kamera pada LG V40 ThinQ mereka, dengan bulatan kamera yang lebih kecil. Di bawahnya terdapat sensor sidik jari, yang di sektor ini seharusnya LG mulai berani bermain dengan menempatkan sensor sidik jari di bawah layar. Ke bawahnya lagi ada logo G8 ThinQ dan LG.


Dengan desain yang hampir tak berbeda dengan seri sebelumnya, adakah dari spesifikasi yang bisa diunggulkan? Untuk saat ini spesifikasi dari LG G8 ThinQ ini belum bisa diketahui secara pasti, tetapi dari apa yang banyak beredar di luar sana, LG ThinQ ini akan memiliki layar sebesar 6,1 inchi dengan rasio 19,5:9 dengan panel OLED. Penggunaan panel OLED ini belum bisa dipastikan, tetapi karena LG G8 ThinQ ini disebut-sebut menggunakan teknologi Sound on Display, maka bisa diharapkan bahwa layarnya menggunakan panel OLED.

LG sebelumnya pernah membocorkan bahwa mereka akan merilis smartphone dengan Snapdragon 855 yang mendukung koneksi 5G, dan akan memamerkannya di acara MWC 2019 bulan depan. Sebuah petunjuk berbunyi "Goodbye to Touch" yang sempat dikeluarkan LG nampaknya juga bukan untuk LG G8 ThinQ. Jadi untuk smartphone terbaru LG penerus seri G ini sepertinya masih belum banyak yang bisa diketahui. Tunggu saja. (sumber)

Anda mungkin menyukai postingan ini